Laman

Selasa, 29 November 2011

About Me in SMA Negeri 8

Sekolahku ini, SMA Negeri 8 Tangerang, saya banyak sekali menemukan hal-hal baru. Teman baru, suasana baru, guru baru, dan ilmu yang baru. Karena banyak sekali ilmu baru yang saya dapat, saya sering sekali merasa bingung akan ke jurusan manakah saya akan lanjutkan studi saya. Hampir semua bidang IPA saya sukai, mulai dari matematika, biologi, kimia, dan fisika.
Saya menyukai biologi karena saya suka dengan praktik-praktik yang ada dalam biologi.
Kimia, saya penasaran dan ingin melihat atom secara langsung dan menemukan hal-hal baru yang bermanfaat bagi semua orang.
Fisika, saya penasaran pada jagat raya ini dan ingin sekali membuktikan teori-teori yang ada sekarang ini apakah teori itu benar atau salah.
Sedangkan matematika sudah pasti saya harus menyukai pelajaran ini karena saya menyukai Fisika dan Kimia, di kedua mata pelajaran ini banyak sekali ditemukan perhitungan.
Namun dari kebingungan itu saya berpikir bahwa saya ini sering sekali ceroboh dan tidak teliti, jadi saya agak sedikit takut jika masuk ke jurusan biologi. Karena di Biologi tujuan saya ingin menjadi dokter. Nah, daripada saya membunuh orang lain karena kecerobohan dan ketidaktelitian saya, lebih baik saya tidak usah memilih jurusan biologi.
Kebingungan saya ini terletak pada Kimia dan Fisika. Saya harus memilih salah satu dari keduanya untuk melanjutkan studi saya. Padahal menurut saya keduanya ini saling berkaitan. Tetapi, saya memutuskan untuk memilih Fisika karena saya lebih suka di Fisika. Saya berencana akan melanjutkan studi saya di bidang Fisika. Namun, di depan sana masih banyak tantangan yang menunggu. Jadi saya harus bekerja keras untuk mencapai keinginan saya dan cita-cita saya yaitu menjadi Ahli Fisika.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar